Efek Makan Bergizi Gratis : Siswa MTsN 2 Kota Bekasi Lebih Berenergi dan Semangat Belajar

Efek Makan Bergizi Gratis : Siswa MTsN 2 Kota Bekasi Lebih Berenergi dan Semangat Belajar

Jl. Pedurenan – (HUMAS MTsN 2 Kota Bekasi) Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari pemerintah kini telah berjalan selama dua minggu di MTsN 2 Kota Bekasi. Selama pelaksanaannya, program ini mendapat respon positif dari siswa, guru, maupun orang tua murid.

Kepala MTsN 2 Kota Bekasi menjelaskan bahwa program ini terbukti memberikan dampak nyata terhadap semangat belajar siswa. “Anak-anak terlihat lebih berenergi dan fokus mengikuti pelajaran. Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah atas perhatian besar terhadap kesehatan dan gizi peserta didik,” ujarnya.

Dalam program MBG ini, siswa mendapatkan menu makan siang yang disusun sesuai standar gizi seimbang. Pihak sekolah bekerja sama dengan penyedia katering yang diawasi langsung oleh tenaga kesehatan untuk memastikan kebersihan serta kualitas makanan.

Salah satu siswa mengaku senang dengan adanya program ini. “Makanannya enak dan sehat. Saya jadi lebih semangat belajar karena tidak merasa lapar saat jam pelajaran siang,” katanya. Hal senada juga diungkapkan wali murid yang merasa terbantu, sebab anak-anak tidak hanya kenyang, tetapi juga mendapatkan nutrisi yang tepat.

Selama dua minggu pelaksanaan, tidak ditemukan kendala berarti. Bahkan, guru-guru menilai program ini membantu meningkatkan konsentrasi siswa di kelas. Ke depan, sekolah berharap agar program MBG ini terus dilanjutkan secara berkesinambungan sehingga manfaatnya bisa dirasakan lebih luas.

Dengan adanya program Makan Bergizi Gratis, MTsN 2 Kota Bekasi berharap dapat mendukung visi pemerintah dalam mencetak generasi muda yang sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.

Kontributor : Faramida M

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

+ 81 = 90